Ayo Gabung

Isu SARA Pilkada DKI tersebar lewat SMS

Wednesday, 25 July 2012


JPPR, Jakarta - Jaringan Pendidikan Pemilih untuk Rakyat (JPPR) mendapatkan 8 temuan bernuansa Suku, Ras, Agama, dan antar golongan (SARA) yang disebarkan lewat pesan singkat/SMS, terkait Pilkada DKI Jakarta putaran dua.
"Kami menemukan delapan BBM dan SMS yang bernuansa SARA," kata Manajer Pemantauan JPPR, Masykurudin Hafidz, setelah menyerahkan temuannya tersebut pada Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) di Jakarta, Rabu.
Menurutnya, temuan tersebut didapatkan oleh JPPR saat melakukan pemantauan dari tanggal 22-25 Juli 2012. Masykurudin menjelaskan bahwa isu SARA temuannya kebanyakan terkait dengan penggunaan istilah keagamaan yang dimanfaatkan untuk tujuan politis.
"Isu ini bisa datang dari lawan politik atau pun dari pihak sendiri, tujuannya untuk menaikkan suara," kata Masykurudin.
Selain itu, JPPR juga menemukan satu selebaran dan spanduk yang diduga terkait SARA. Masykurudin berharap, temuannya tersebut bisa ditindaklanjuti oleh Panwaslu.
Terutama menurutnya, panwaslu harus melakukan pencegahan agar isu-isu SARA itu tidak berlanjut menjadi konflik antarkelompok. 
Masykurudin menyarankan agar Panwaslu bisa bekerjasama dengan ormas-ormas keagamaan seperti Muhammadiyah dan Nahdlathul Ulama (NU) dalam pencegahan isu SARA tersebut.
"Minimal ormas-ormas itu bisa memberi wejangan kepada para anggotanya," kata Masykurudin. 
(lod)
Editor: Suryanto

Sumber: Antara News, 25 Juli 2012
Repost: Jaringan Pendidikan Pemilih untuk Rakyat (JPPR)
 

Ayo Gabung